Ketika memasuki usia 30 an, tanda-tanda penuaan akan mulai terlihat. Untuk mengatasi hal tersebut, Anda bisa menerapkan tips-tips awet muda di usia 30 yang mudah untuk dilakukan. Salah satu tips awet muda di usia 30 yang bisa Anda lakukan adalah rutin berolahraga.
Rutin berolahraga dapat membantu menjaga kesehatan kulit dengan menghambat kerusakan pada sel-sel kulit. Bagi Anda yang masih belum mengetahui tentang tips-tips awet muda di usia 30 tahun, simak artikel ini sampai selesai.
Tips Awet Muda di Usia 30 Tahun
Penuaan merupakan suatu proses yang tidak dapat dihindari manusia. Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, tanda-tanda penuaan mulai terlihat ketika memasuki usia 30 tahun. Namun,hal tersebut bukan berarti tidak dapat diperlambat.
Ada beberapa tips yang bisa dilakukan agar awet muda. Tips-tips tersebut terbilang sederhana dan bisa dilakukan siapa saja. Adapun tips-tips awet muda di usia 30 tahun yang bisa Anda lakukan adalah sebagai berikut.
1. Memenuhi Kebutuhan Cairan Tubuh
Tips awet muda di usia 30 tahun yang pertama adalah selalu memenuhi kebutuhan cairan tubuh. Selain untuk menghindari potensi dehidrasi, memenuhi kebutuhan cairan tubuh juga dapat mempertahankan kelembapan kulit serta mengurangi penuaan. Maka dari itu, penting untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh setiap hari.
Disarankan untuk mengonsumsi 8 gelas air dalam sehari untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh. Untuk membantu hal tersebut, Anda bisa menyediakan air berkualitas seperti AQUA di sekitar Anda. Untuk di rumah, Anda bisa menyediakan AQUA galon, sedangkan ketika bepergian Anda bisa membawa AQUA botol 600 ml yang praktis dibawa ke mana-mana. Dengan begitu, Anda bisa selalu memenuhi kebutuhan cairan tubuh di manapun Anda berada.
2. Mengonsumsi Makanan Bergizi
Tips awet muda di usia 30 tahun berikutnya adalah mengonsumsi makanan bergizi. Asupan nutrisi yang didapatkan dari makanan bergizi memiliki peran yang penting dalam menjaga kesehatan tubuh, termasuk kulit. Maka dari itu, konsumsilah makanan-makanan sehat dan bergizi seimbang agar kesehatan tubuh dapat terjaga.
Selain itu, disarankan untuk mengonsumsi makanan yang kaya antioksidan, seperti teh hijau, kakau, brokoli, dan buah delima agar kulit kencang dan memperlambat penuaan. Selain itu, hindari mengonsumsi makanan yang mengandung gula tinggi karena dapat berpotensi merusak kolagen sehingga kerutan dan garis-garis halus akan muncul di kulit Anda.
Baca juga: 9 Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah secara Alami, Efektif!
3. Tidur yang Cukup
Tidur yang cukup adalah hal yang sangat penting. Pada umumnya, waktu tidur yang dibutuhkan orang dewasa adalah selama 7-8 jam setiap harinya. Apabila waktu tidur tersebut berkurang, maka bisa mengakibatkan turunnya fokus serta kesehatan kulit akan menurun.
Salah satu hal yang sering terjadi ketika seseorang kurang tidur adalah munculnya kantung mata yang dapat membuat penampilan terlihat lebih tua. Maka dari itu, disarankan untuk beristirahat dengan cukup setiap harinya.
4. Hentikan Kebiasaan Merokok dan Minum Alkohol
Kebiasaan merokok dan mengonsumsi alkohol dapat membuat berbagai macam masalah kesehatan. Merokok dapat membuat pembuluh darah kulit lapisan terluar menyempit sehingga pasokan oksigen dan nutrisi pada area tersebut jadi berkurang. Dengan begitu, kulit akan cepat mengalami penuaan.
Lalu, mengonsumsi alkohol juga akan membuat kulit menjadi kering karena dehidrasi. Maka dari itu, meskipun tips awet muda di usia 30 tahun ini terbilang sulit dihilangkan bagi sebagaian orang, disarankan untuk segera menghentikan kebiasaan tersebut sedini mungkin guna mendapatkan penampilan awet muda dan terhindar dari berbagai penyakit lainnya.
5. Olahraga dengan Rutin
Tips awet muda di usia 30 tahun selanjutnya adalah rutin berolahraga. Ketika seseorang rutin berolahraga, maka stamina serta ketahanan tubuhnya akan meningkat. Dengan begitu, Anda akan selalu berenergi dan bisa melakukan banyak aktivitas tanpa mudah merasa lelah.
Selain itu, dengan berolahraga Anda juga bisa menjaga berat badan agar tetap ideal sehingga penampilan dan kesehatan Anda semakin terjaga.
6. Bersihkan Wajah Secara Rutin
Setelah beraktivitas selama seharian, kulit wajah dan tubuh akan terkena paparan polusi dan kotoran. Maka dari itu, penting bagi Anda untuk rutin membersihkan wajah setiap hari. Dengan begitu, kebersihan dan kelembapan kulit wajah maupun tubuh dapat terjaga sehingga kesehatan kulit dapat terjaga dan membuat penampilan Anda selalu segar dan tampak awet muda.
Baca juga: 15+ Makanan yang Bagus untuk Kulit, Sehat dan Anti Kusam!
7. Gunakan Pelembap Kulit
Salah satu permasalahan yang sering terjadi pada wajah di usia 30 an adalah kulit kering. Maka dari itu, Anda bisa menggunakan pelembap wajah agar kulit kencang dan tidak kering. Namun, pastikan pelembap yang dipakai cocok untuk kulit Anda. Untuk mendapat hasil yang lebih maksimal dari perawatan wajah ini, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu untuk mendapatkan pelembap dengan kandungan yang sesuai.
Selain itu, selalu gunakan tabir surya saat berada di luar ruangan, bahkan di hari yang mendung. Paparan sinar UV merupakan penyebab utama penuaan dini.
8. Hindari Stres
Ketika seseorang secara terus menerus mengalami stres, maka proses penuaan yang terjadi padanya akan lebih cepat. Selain itu, stres yang terlalu berlarut-larut juga dapat meningkatkan potensi terkena penyakit jantung. Maka dari itu, Anda bisa melakukan berbagai hal positif untuk menghindari stres, seperti melakukan yoga atau liburan.
Itulah beberapa informasi mengenai tips awet muda di usia 30 tahun yang bisa Anda terapkan. Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, salah satu tips untuk menjaga penampilan agar tetap awet muda adalah dengan menghindari stres. Untuk mengatasi stres, Anda bisa beristirahat sejenak dari aktivitas sehari-hari dan pergi liburan.
Nah, dalam hal ini Anda dapat mengikuti Program AQUA 100% Murni 100% Petualangan Indonesia untuk dapat memenangkan paket liburan gratis ke berbagai destinasi wisata di Indonesia.
Program ini dimulai pada tanggal 29 Mei hingga 30 September 2024. Untuk dapat mengikutinya, Anda hanya perlu membeli produk AQUA di minimarket atau online shop (Astro, Gomart, Grabmart, klik Indomaret, Midi Kring, Alfamart) lalu kirim struk pembelian produknya ke nomor WhatsApp resmi AQUA 087878700048.
Jadi tunggu apalagi? Ayo beli produk AQUA sebanyak-banyaknya untuk meningkatkan peluang memenangkan hadiah paket liburan gratis dari AQUA!
Baca juga: Ini 8 Tips Menjaga Kesehatan Kulit Wajah agar Tetap Terawat
Referensi: