Logo AQUA

10 Ide Menu Buka Puasa Kekinian yang Wajib Dicoba!

Tips Ramadhan | 22 Februari 2025

Bagikan:

10 Ide Menu Buka Puasa Kekinian yang Wajib Dicoba!

Bulan Ramadan adalah momen yang dinanti-nanti, di mana kebersamaan keluarga dan sajian menu buka puasa menjadi bagian tak terpisahkan. 

Salah satu hal menarik selama bulan puasa adalah memilih menu berbuka puasa sederhana yang tidak hanya lezat tetapi juga bergizi. 

Selain itu, ada beberapa menu buka puasa kekinian yang wajib dicoba sebagai alternatif menu yang itu-itu saja. Penasaran apa saja menu buka puasa untuk hari ini? Yuk, simak artikel ini!

Menu Buka Puasa Kekinian yang Bisa Dicoba di Rumah

Berikut ini adalah beberapa inspirasi menu buka puasa kekinian yang bisa Anda buat sendiri di rumah:

1. Nasi Goreng Hijau 

Nasi goreng merupakan hidangan favorit hampir seluruh lapisan masyarakat. Nah, untuk tampilan dan rasa yang lebih unik, Anda bisa mencoba berbuka dengan nasi goreng hijau. 

Warna hijau alami bisa didapat dari cabai hijau atau sayuran hijau, seperti bayam yang dihaluskan dan dicampurkan ke dalam resep nasi goreng. 

Selain memberikan tampilan yang menggoda, sayuran hijau juga menambah nilai gizi dalam hidangan berbuka ini.

2. Puding Susu Kurma

Menu buka puasa simple selanjutnya adalah puding susu kurma yang kaya akan nutrisi. Kurma yang dihaluskan kemudian dicampur dengan susu dan bahan agar-agar menghasilkan tekstur lembut dan rasa manis alami yang lezat. 

Menu ini cocok sebagai takjil yang menyegarkan setelah seharian berpuasa.

3. Smoothie Kurma

Untuk pilihan minuman sehat, smoothie kurma bisa menjadi pilihan yang cocok. Campurkan kurma yang sudah dikupas dari bijinya, susu, dan es batu, lalu blender hingga lembut. 

Minuman ini tidak hanya menyegarkan tetapi juga mengenyangkan karena kandungan serat dan gula alaminya yang tinggi.

Baca juga: 9 Manfaat Buah Kurma Bagi Kesehatan, Cegah Berbagai Penyakit

4. Es Kopyor

Es kopyor adalah minuman khas Indonesia yang selalu menjadi favorit saat berbuka puasa. Campuran kelapa kopyor, sirop merah, dan es serut memberikan sensasi manis dan segar. 

Anda juga bisa menambahkan nata de coco atau cincau untuk variasi tekstur yang lebih menarik.

5. Roti Bakar dengan Isian Unik

Makanan untuk buka puasa yang juga bisa dicoba adalah roti bakar kekinian. Roti bakar mungkin terdengar hidangan yang biasa, tetapi Anda bisa membuatnya lebih kekinian dengan isian yang berbeda. 

Beberapa ide kreatif yang bisa dicoba antara lain roti bakar dengan isian keju leleh dan madu, tiramisu dan cokelat, atau smoke beef jika ingin rasa yang gurih. 

Dengan kombinasi ini, roti bakar Anda akan menjadi lebih istimewa dan menarik untuk disajikan saat berbuka.

6. Es Cincau Hitam Biji Selasih

Cincau hitam yang kenyal dipadukan dengan biji selasih yang kaya manfaat akan menghasilkan minuman berbuka yang menyegarkan. Tambahkan santan dan sirop gula merah agar rasanya semakin lezat. Minuman ini sangat cocok untuk melepas dahaga setelah berpuasa seharian.

7. Donat Kentang dengan Matcha Glaze

Donat kentang yang empuk dengan tambahan glaze matcha adalah menu kekinian yang sering dicari. Matcha kaya akan nutrisi dan memberikan sensasi manis yang seimbang dengan rasa gurih dari donat.

8. Mentai Sushi

Sushi dengan saus mentai kini menjadi tren di berbagai kalangan anak muda. Anda bisa membuat mentai sushi sendiri di rumah dengan bahan sederhana, seperti nasi, nori, dan topping salmon, cumi-cumi, atau tuna. 

Kemudian, tambahkan saus mentai yang terbuat dari campuran mayones, saus sambal, tobiko, dan keju mozarella, lalu panggang sebentar agar lebih nikmat.

9. Pizza Roti yang Simpel

Jika ingin mencoba menu simpel dan kekinian, pizza roti bisa menjadi pilihan. Menggunakan roti tawar sebagai dasarnya, pizza ini bisa diberi topping saus tomat, keju, sosis, atau bahan lainnya, lalu dipanggang hingga keju meleleh. 

Rasanya lezat dan ukurannya yang pas cocok untuk berbuka puasa bersama dengan keluarga.

10. Sate Buah Cokelat  

Untuk camilan manis yang sehat, sate buah cokelat bisa menjadi pilihan. Potong buah stroberi, pisang, dan anggur, lalu tusuk dengan tusukan sate dan celupkan ke dalam cokelat leleh. 

Biarkan cokelat mengeras dan sajikan sebagai hidangan manis untuk berbuka. Hidangan ini sering dijumpai di pasar malam atau tempat hiburan lainnya sebagai makanan kekinian.

Baca juga: 12 Buah untuk Buka Puasa yang Lezat dan Sehat Dikonsumsi!

Demikian beberapa menu buka puasa kekinian yang wajib Anda coba. Dengan berbagai menu buka puasa kekinian di atas, Anda dapat membuat momen berbuka semakin istimewa.

Mulai dari smoothie kurma hingga nasi goreng hijau, semua kreasi ini bisa Anda coba untuk memberikan variasi pada hidangan berbuka. 

Pastikan hidangan tersebut dilengkapi dengan air minum dari AQUA Galon. Kenapa harus AQUA Galon?

Karena galon AQUA 19 liter adalah galon guna ulang yang disanitasi hingga 20 kali menggunakan air bertekanan tinggi sebelum diisi ulang sehingga kebersihannya terjamin. 

Ukurannya yang besar, yaitu 19 liter, pun cukup untuk memenuhi kebutuhan air minum keluarga sehari-hari.

Jadi, jangan lupa, AQUA DULU karena tidak semua air itu AQUA. AQUA disaring alami oleh berlapis-lapis bebatuan yang kaya mineral alami dan diproses tanpa tersentuh tangan manusia serta melalui 400 tahap uji kualitas sebelum dikirimkan melalui jaringan distribusi.

Jadi, yuk #AQUADULU untuk menemani momen berbuka dan sahur Anda.  Tak perlu khawatir, sebab AQUA telah bersertifikat Halal dan telah lolos uji BPOM dan SNI. AQUA 100% Murni, 100% Indonesia, dan 100% Halal.

Baca juga: 10 Ide Menu Buka Puasa Bersama Teman di Rumah, Layak Dicoba!

Artikel Terkait

Tidak ada artikel.

Website ini menggunakan cookie untuk memastikan Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari lebih lanjut .