Logo AQUA

9 Manfaat Olahraga untuk Anak, Ayah dan Ibu Wajib Tahu!

Hidup Sehat | 06 Desember 2024

Bagikan:

9 Manfaat Olahraga untuk Anak, Ayah dan Ibu Wajib Tahu!

Bukan hanya untuk orang dewasa saja, tetapi olahraga juga penting dilakukan oleh anak secara rutin. Terdapat beragam manfaat olahraga untuk anak yang baik bagi tumbuh kembangnya. 

Manfaat olahraga untuk anak tidak hanya berpengaruh pada kesehatan fisik saja, namun juga besar dampaknya terhadap kesehatan psikologisnya.

Untuk itu, anak juga perlu diajarkan rutin berolahraga sejak dini. Waktu olahraga yang baik bagi anak-anak setidaknya 60 menit per hari [1]. 

Nah, sebagai motivasi untuk mengajak anak lebih rutin berolahraga, yuk simak penjelasan mengenai manfaat olahraga untuk anak usia dini di bawah ini!

Manfaat Olahraga untuk Anak-Anak

Tak dipungkiri bahwa olahraga merupakan aktivitas fisik yang sangat penting guna menunjang kesehatan tubuh.

Hal ini tidak hanya berlaku untuk orang dewasa saja, tetapi juga bagi anak-anak. Bahkan, olahraga yang dilakukan sejak dini dapat mendatangkan manfaat dan membangun kebiasaan baik bagi si kecil ke depannya. 

Berikut masing-masing penjelasan mengenai manfaat olahraga untuk anak yang sayang untuk dilewatkan.

1. Mengurangi Risiko Obesitas

Manfaat olahraga untuk anak adalah untuk menjaga berat badan ideal. Ya, hal tersebut juga berlaku pada anak-anak.

Guna mendapatkan manfaat olahraga untuk anak yang satu ini secara maksimal, ajaklah anak untuk rutin berolahraga setidaknya tiga kali dalam seminggu.

Agar hasilnya semakin efektif, disarankan untuk melakukan pengaturan makan yang baik, sehingga risiko kelebihan berat badan pada anak dapat berkurang.

2. Merangsang Pertumbuhan Tulang Anak

Manfaat olahraga untuk anak yang sangat penting yakni merangsang pertumbuhan tulang anak. Masa anak-anak adalah masa emas pertumbuhan organ-organ tubuh, termasuk tulang.

Nah, mengajarkan olahraga sejak dini pada anak dapat membantu memaksimalkan pertumbuhan dan kepadatan tulang dengan baik.

Bahkan manfaat olahraga untuk anak juga dapat memaksimalkan pembentukan tulang pada anak, sehingga anak bisa mencapai tinggi maksimal. Apalagi jika dilakukan dengan rutin sejak sebelum pubertas.

Baca Juga: Ketahui 5 Manfaat Olahraga untuk Kecantikan Kulit & Wajah

3. Meningkatkan Kesehatan jantung

Tahukah Anda bahwa manfaat olahraga aerobik salah satunya adalah meningkatkan kesehatan kardiovaskular?

Ya, dan rupanya hal ini juga salah satu manfaat olahraga untuk anak, lho. Melakukan aerobik secara rutin bantu melindungi anak dari risiko penyakit jantung koroner ketika dewasa. 

Hal tersebut akan lebih baik jika kebiasaan olahraga selma anak-anak dibawa hingga mereka dewasa. Beberapa olahraga aerobik yang bisa Anda lakukan bersama anak, di antaranya bersepeda dan berenang.

4. Meningkatkan Fungsi Kerja Otak

Beberapa penelitian membuktikan bahwa rutin berolahraga dapat meningkatkan fungsi kognitif dan kecerdasan secara signifikan pada anak [1].

Anak yang sering berolahraga akan membuat otak bagian prefrontal yang bertanggung jawab mengatur fungsi kognitif menjadi lebih aktif. Di samping itu, olahraga juga dapat melatih fokus dan konsentrasi pada anak-anak. Di samping itu, olahraga melatih fokus dan konsentrasi pada anak serta kemampuan belajarnya.

5. Meningkatkan Daya Ingat Anak 

Manfaat olahraga selanjutnya adalah meningkatkan daya ingat anak. Alasannya, selama olahraga aliran darah menuju otak akan meningkat.

Hal itu juga yang membuat area otak yang berfungsi menyimpan memori menjadi lebih luas. 

Jadi, agar anak lebih mudah menghafal sesuatu, jangan ragu untuk mengajaknya rutin berolahraga, ya.

6. Melatih Kekuatan Otot dan Koordinasi

Anak-anak membutuhkan kekuatan otot yang baik untuk meningkatkan kemampuan motorik kasar dan motorik halusnya.

Setidaknya, rutin berolahraga akan membuat mereka mampu memegang benda dengan baik dan tidak mudah menjatuhkannya.

Di samping itu, manfaat olahraga untuk anak juga dapat melatih kemampuan koordinasi. Memiliki koordinasi yang baik penting bagi anak agar fokus terhadap suatu pekerjaan.

Baca Juga: 12 Manfaat Olahraga secara Rutin untuk Jaga Kesehatan Tubuh

7. Menurunkan Risiko Diabetes

Manfaat olahraga untuk anak selanjutnya adalah menurunkan risiko diabetes. 

Hal ini dikarenakan saat berolahraga, otot membutuhkan banyak energi sehingga tubuh akan melepaskan gula atau glukosa dalam jumlah besar.

Bagi Anak yang memiliki risiko diabetes, maka berolahraga secara rutin akan membantu insulin bekerja lebih baik sehingga kadar gula darahnya akan lebih stabil.

Selain rutin berolahraga, tahukah Anda bahwa rutin minum air putih juga bagus untuk menjaga kadar gula darah tetap dalam batas sehat?

Minum lebih banyak air akan menurunkan risiko peningkatan kadar gula darah [3]. Karenanya, jangan lupa untuk mengiringi aktivitas fisik anak Anda dengan #AQUADULU.

Rasakan kesegaran AQUA yang berasal dari 100% air pegunungan asli saat sedang beristirahat dan setelah berolahraga bersama anak. 

8. Mengurangi Kecemasan pada Anak

Manfaat olahraga bagi anak-anak tidak hanya dirasakan secara fisik saja, tetapi juga terhadap psikologis atau mentalnya.

Ketika anak memiliki gangguan kecemasan, maka mereka akan lebih fokus pada satu hal yang memicu kondisi tersebut.

Jika sudah seperti itu, maka olahraga bisa menjadi salah satu solusinya. Ini karena olahraga dapat melepaskan hormon endorfin dan serotonin yang bertanggung jawab atas perasaan senang dan menjaga suasana hati tetap baik [2].

Sehingga, setelah berolahraga anak dapat mengalihkan kecemasannya dengan perasaan yang lebih tenang dan fokus akan hal baru.

9. Meningkatkan Kualitas Tidur

Melakukan aktivitas fisik adalah salah satu cara tidur nyenyak yang cukup efektif. Setelah berolahraga, anak akan merasa lelah sehingga akan lebih cepat tidur.

Dengan begitu, anak akan terhindar dari begadang dan memiliki kualitas tidur yang terjaga secara baik.

10. Kemampuan Sosialisasi Meningkat

Apabila Anda memasukkan anak pada kelas olahraga, maka secara tidak langsung akan meningkatkan kemampuan sosialisasinya.

Dengan bertemu teman- teman sebayanya, anak-anak akan lebih percaya diri untuk tampil di lingkungan sosial.

Itulah beberapa manfaat olahraga untuk anak yang sangat sayang untuk dilewatkan. Maka dari itu, ajarkan kepada anak cara agar tidak malas berolahraga sejak dini.

Dengan begitu, anak Anda akan lebih mengenal aktivitas fisik ini, dan dapat menerapkannya secara konsisten hingga di kemudian hari.

Selain mengajarkan untuk pentingnya olahraga bagi anak, jangan lupa juga untuk selalu mengingatkan mereka akan pentingnya minum air putih untuk memenuhi asupan cairan tubuhnya.

Untuk membiasakan anak minum air putih, selalu bawakan AQUA Cube air mineral yang sehat dalam setiap aktivitasnya, baik saat sekolah, olahraga, maupun bermain.

AQUA Cube dibuat tanpa label, tanpa sedotan, serta 100% dapat didaur ulang sehingga lebih ramah lingkungan. Dan pastinya, ukurannya cukup ideal untuk digenggam anak-anak.

Yuk ajak anak Anda merasakan kesegaran AQUA dalam setiap aktivitasnya!

Baca Juga: 8 Manfaat Bermain Sepak Bola bagi Kesehatan, Apa Saja?

Referensi:

  1. 6 Manfaat Olahraga untuk Tumbuh Kembang Anak - Buka
  2. 10 Manfaat Olahraga untuk Fisik dan Psikologis Anak - Buka
  3. Water and Diabetes - Buka

Artikel Terkait

Tidak ada artikel.

Website ini menggunakan cookie untuk memastikan Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari lebih lanjut .