Logo AQUA

9 Makanan Khas Jawa yang Wajib Dicoba saat Kulineran

Hidup Sehat | 27 September 2022

Bagikan:

9 Makanan Khas Jawa yang Wajib Dicoba saat Kulineran

Beragam budaya yang terdapat di pulau Jawa membuat makanan tradisional dari daerah tersebut juga tersedia bermacam-macam. Tentu saja, makanan khas Jawa ini bisa Anda temukan di pulau bagian barat hingga timur dengan cita rasa unik dari masing-masing daerah.

Sajian khas Jawa sudah cukup terkenal di berbagai kalangan, baik pecinta kuliner maupun masyarakat biasa.

Maka dari itu, bagi yang sedang wisata kuliner di pulau Jawa, tidak lengkap rasanya jika belum mencicipi keragaman makanan khas Jawa yang nikmat dan lezat.

Lantas, apa saja hidangan khas Jawa yang perlu Anda coba saat sedang berwisata kuliner?

Simak daftar makanannya di bawah ini, yuk!

10 Makanan Khas Jawa yang Populer

Makanan khas Jawa adalah sajian yang dapat Anda temui dengan mudah. Karena itulah, sajian daerah satu ini tidak pernah kehilangan popularitasnya.

Sedang kulineran di pulau Jawa dan tergiur untuk mencicipi makanan khas daerah tersebut?

Tenang saja, berikut disajikan daftar makanan khas Jawa yang populer dan wajib untuk kamu cicipi saat kulineran.

1. Gethuk

Rekomendasi sajian khas Jawa yang pertama adalah gethuk. 

Gethuk terbuat dari olahan singkong rebus lalu ditumbuk, kemudian ditaburi oleh parutan kelapa kukus.

Sehingga, rasa yang diciptakan dari getuk ialah lembut, manis sekaligus gurih. 

Dengan begitu, Anda yang menggemari makanan manis tentunya akan sangat menikmati sajian satu ini.

Gethuk dapat Anda jumpai dengan mudah di pulau Jawa, tepatnya Jawa Tengah dan Yogyakarta.

2. Garang Asem

Olahan garang asem dibuat menggunakan daging ayam yang dikukus dengan bumbu sederhana, yaitu santan, cabai rawit, bawang merah, bawang putih, belimbing wuluh, dan lain-lain dalam bungkusan daun pisang.

Penggunaan belimbing wuluh dalam bumbu garang asem membuat makanan satu ini memiliki cita rasa asam, sesuai dengan namanya. 

Garang asem biasanya disajikan bersama nasi hangat, cocok dijadikan sebagai menu makan malam untuk keluarga.

Baca juga: 9 Makanan Khas Daerah di Indonesia, Lezat dan Kaya Rasa!

3. Rawon

Nama makanan khas Jawa Timur ini mungkin sudah sering Anda dengar.

Yap, rawon adalah sajian dari Jawa Timur yang cukup terkenal.

Bagi Anda yang tertarik makan makanan berkuah, rawon bisa menjadi pilihan tepat. 

Rawon terdiri dari potongan daging sapi yang disiram oleh kuah hitam disertai tambahan kecambah.

Rawon biasanya disantap bersama dengan nasi dan kerupuk udang. 

Wah, mendengar sajian rawon ini saja sudah membuat perut terasa lapar, ya?

4. Nasi Gandul

Nasi gandul merupakan salah satu nama makanan khas Jawa Tengah, tepatnya dari daerah Pati.

Yang menjadi ciri khas dari makanan ini adalah kuahnya, yaitu kuah gandul. 

Terbuat dari berbagai rempah-rempah, kuah gandul memiliki cita rasa yang gurih dan menggoyangkan lidah.

Kemudian, kuah gandul tersebut disiramkan pada nasi putih yang beralaskan daun pisang.

Tidak lupa, potongan daging sapi akan ditambahkan pada sajian khas Jawa yang nikmat ini.

Baca juga: Inilah 11 Makanan Khas Bali yang Lezat dan Populer

5. Batagor

Daftar sajian khas Jawa selanjutnya beralih ke nama makanan khas Jawa Barat, yaitu batagor. 

Batagor merupakan singkatan dari baso tahu goreng. Dari namanya saja, kita sudah bisa tahu bahan dan proses pengolahan makanan ini.

Sesuai dengan ciri-ciri makanan khas Jawa Barat pada umumnya, adonan bakso dari batagor menggunakan daging ikan tenggiri yang merupakan salah satu makanan tinggi protein.

Biasanya, adonan baso tersebut dimasukkan ke dalam tahu, lalu digoreng. 

Ada juga yang membalut adonan tersebut menggunakan kulit pangsit sebelum digoreng. 

Hal inilah yang membuat batagor menjadi renyah. 

6. Soto Kudus

Nama makanan ini merupakan nama daerah asalnya, yaitu Kudus, Jawa Tengah. 

Soto kudus dibuat menggunakan daging-dagingan, yaitu daging sapi, daging ayam atau kerbau. 

Hal yang membedakan soto kudus dengan soto lainnya yaitu penyajiannya. 

Soto kudus disajikan dalam mangkuk kecil sehingga porsinya relatif lebih sedikit.

7. Rondo Royal

Rondo royal adalah kudapan yang berasal dari Jepara. Camilan tradisional tersebut berbahan dasar tape singkong yang digoreng dalam adonan tepung.

Oleh sebab itu, rondo royal biasa dijadikan sebagai teman untuk menyeruput kopi atau teh di pagi hari.

8. Surabi

Masih membicarakan kudapan, surabi adalah camilan manis berasal dari Jawa Barat yang bisa dinikmati oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Surabi berbahan dasar tepung beras dan santan. Kemudian, penyajiannya akan ditambahkan topping yang membuat surabi terasa semakin legit!

9. Ubi Cilembu

Ubi cilembu adalah nama makanan khas Jawa Barat yang menyehatkan. Pasalnya, ubi cilembu mengandung karbohidrat kompleks yang akan membuat tubuh merasa kenyang lebih lama.

Jadi, ubi cilembu bisa dijadikan sebagai makanan pengganti nasi yang baik untuk tubuh.

Ubi cilembu memiliki keunikan dibandingkan dengan ubi jalar lainnya. Ketika dipanggang, bentuk ubi ini akan mengempis dan kulitnya terlihat mengkerut. 

Walau begitu, teksturnya yang lembut ditambah rasa manis legit seperti madu membuat sajian khas Jawa tersebut dinikmati oleh banyak orang.

Itulah dia daftar hidangan khas daerah Jawa yang wajib Anda coba saat sedang wisata kuliner. Dari daftar tersebut, sajian mana yang membuat Anda tergugah untuk segera mencicipinya?

Jika ingin berburu kuliner di atas, jangan lupa untuk menyediakan AQUA botol 330 ml. Sebab, AQUA botol 330 ml memiliki kemasan yang praktis jadi mudah untuk dibawa kemana saja.

Selain itu, AQUA botol 330 ml merupakan air mineral yang didapatkan dari 21 sumber mata air pegunungan terbaik di Indonesia dan telah melalui serangkaian proses penyaringan. 

Kemudian, 400 kali pemeriksaan dan uji kualitas juga dilakukan dalam pemrosesan AQUA ini. 

Oleh sebab itu, air mineral AQUA botol 330 ml aman untuk dikonsumsi sehari-hari.

Jadi, selalu siapkan #AQUADULU untuk menemani wisata kuliner Anda, ya!
Baca juga: 11 Aneka Jajanan Pasar yang Enak, Murah, dan Mudah Ditemukan

Artikel Terkait

Tidak ada artikel.

Website ini menggunakan cookie untuk memastikan Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari lebih lanjut .