Logo AQUA

8 Ide Kerajinan dari Botol Kaca Bekas, Yuk Coba Buat!

Bijak Berplastik | 22 Mei 2024

Bagikan:

8 Ide Kerajinan dari Botol Kaca Bekas, Yuk Coba Buat!

Anda punya botol kaca bekas yang menumpuk di rumah? Alih-alih dibuang, mari coba buat kerajinan dari botol kaca yang cantik dan bermanfaat. Membuat kerajinan dari botol kaca bekas tidak hanya membantu dalam pengelolaan sampah, tetapi juga melatih kreativitas Anda. 

Selain itu, hasil kerajinan tangan ini juga bisa menjadi dekorasi rumah yang unik dan menarik. Ada banyak ide yang bisa dicoba, seperti vas bunga, tempat lilin, lampu gantung dan lainnya. Yuk, simak ide-ide lainnya berikut ini!

Ide Kerajinan dari Botol Kaca

Bosan dengan dekorasi rumah yang itu-itu saja? Yuk, coba buat dekorasi kreatif dari botol kaca bekas. Dengan sedikit kreativitas, Anda bisa mengubah botol kaca bekas tak terpakai menjadi barang-barang bermanfaat yang mempercantik rumah. Berikut ini adalah beberapa ide kerajinan dari botol kaca bekas yang bisa Anda coba.

1. Vas Bunga

Ide kerajinan dari botol kaca yang pertama adalah vas bunga. Botol kaca bisa menjadi salah satu wadah yang bermanfaat untuk menyimpan bunga di dalam ruangan. Jadi, jika tidak memiliki vas bunga, Anda dapat menggunakan botol kaca yang ada di rumah.

Cara membuatnya cukup mudah, bersihkan botol terlebih dahulu, kemudian isi dengan air dan letakkan bunga di dalamnya. Vas bunga dari botol kaca bekas ini juga bisa dikreasikan. Anda bisa melukis bagian luar botol dengan berbagai motif atau warna untuk membuatnya semakin menarik.

2. Tempat Lilin

Rekomendasi daur ulang botol kaca yang selanjutnya adalah tempat lilin. Anda dapat mencoba membuat tempat lilin menggunakan botol kaca bekas yang akan membuat lilin terlihat cantik.

Cara membuatnya mudah, cukup siapkan botol kaca yang memiliki ukuran sama dengan diameter lilin. Letakkan lilin di dalam botol dan hias sesuai preferensi Anda. Anda bisa menggunakan cat, pita, renda, atau bahan dekoratif lainnya untuk mempercantik tampilannya.

3. Lampu Gantung

Membuat lampu gantung adalah ide kerajinan dari botol kaca bekas yang menarik berikutnya. Botol kaca dapat menambah daya tarik visual pada lampu gantung yang Anda buat. Caranya membuatnya cukup sederhana, pertama, siapkan dulu bahan-bahan yang diperlukan, yaitu:

  • Botol kaca bekas yang sudah dicuci bersih.
  • Lilin.
  • Gunting.
  • Kawat atau tali rami tebal.
  • Tang pemotong kawat (jika menggunakan kawat).
  • Pasir, beras, atau biji-bijian (opsional).

Langkah membuatnya:

  1. Pastikan botol kaca bekas sudah dicuci bersih dan dikeringkan sempurna.
  2. Gunakan kawat atau benang rami tebal untuk membuat gantungan.
  3. Lilitkan kawat atau benang di bagian atas botol minimal dua kali agar lebih kuat menahan botol.
  4. Ikat kawat atau benang di kiri dan kanan botol, lalu potong kelebihannya dengan gunting atau tang pemotong kawat.
  5. Pilih lilin dengan warna dan ukuran yang sesuai dengan ukuran botol.
  6. Masukkan lilin ke dalam botol untuk cara.
  7. Untuk mempercantik tampilan, Anda juga bisa mengisi seperempat botol dengan pasir, beras, atau butiran biji-bijian, kemudian taruh lilin di dalamnya.
  8. Tempatkan lampu gantung pada langit-langit ruangan.
  9. Pastikan gantungan lampu terpasang dengan kuat dan aman pada langit-langit ruangan.

4. Lampu Meja

Selain lampu gantung, Anda juga bisa membuat kerajinan dari botol kaca menjadi lampu meja. Caranya mudah, Anda cukup menyiapkan bahan-bahan, seperti botol kaca, bor kaca, kit lampu, dan lampu LED. Berikut adalah langkah-langkah membuatnya:

  1. Bersihkan botol kaca dan pastikan kering sebelum memulai pemasangan.
  2. Gunakan bor kaca untuk membuat lubang di dasar botol agar dapat dilalui kabel.
  3. Pasang kit lampu ke dalam botol dengan melewati lubang yang sudah dibor.
  4. Tempatkan lampu LED dan pastikan soketnya terpasang dengan baik.
  5. Sambungkan ke sumber listrik dan nyalakan.
  6. Lampu meja dari botol kaca siap digunakan.  

5. Jendela Warna-Warni

Jika Anda ingin menghias jendela dengan tampilan yang lebih menarik, cobalah untuk menggunakan botol kaca. Meskipun biasanya jendela terbuat dari kaca, namun botol kaca juga bisa disusun sehingga menciptakan efek warna yang menarik.

Caranya cukup sederhana, pilihlah botol kaca dengan berbagai warna yang berbeda, kemudian gunakan bagian bawahnya. Lalu, susun botol-botol tersebut sesuai dengan ukuran kusen kaca yang telah Anda sediakan.

Baca juga: 7 Kerajinan dari Tutup Botol Bekas AQUA yang Bermanfaat

6. Partisi

Ide kerajinan dari botol kaca berikutnya adalah partisi atau dinding pemisah, terutama jika Anda memiliki stok botol yang cukup banyak. Caranya cukup mudah, cukup satukan botol kaca menggunakan lem atau tali. Pastikan bagian luar botol sudah rapat menempel satu sama lain. Ulangi proses ini sampai lebar partisi sesuai dengan yang diinginkan.

Jika Anda tidak ingin repot menyatukan botol, alternatifnya adalah membuat partisi dengan menyusun kaca di dalam lemari kayu yang telah dipartisi.

7. Kemasan Kado

Jika Anda ingin memberikan hadiah yang istimewa, cobalah untuk membuat kerajinan dari botol kaca bekas menjadi kemasan kado. Jika bagian atas botol terlalu kecil, Anda dapat memotongnya terlebih dahulu. Lalu, gunakan bagian tengah botol yang lebih lebar untuk menyimpan hadiah. Agar tampak lebih cantik, ikat kemasan kado dari botol kaca bekas tersebut dengan pita atau hiasan lainnya.

8. Pajangan atau Hiasan

Ide kerajinan dari botol kaca bekas yang terakhir adalah menjadi pajangan atau hiasan. Caranya mudah, cukup isi botol dengan aneka biji-bijian kering berwarna-warni, seperti kacang hijau, kacang kedelai, jagung, atau beras. 

Anda juga bisa menggunakan beras berwarna, seperti hitam atau merah untuk menambah variasi. Susun bahan-bahan tersebut dengan rapi di dalam botol dan pajangan cantik siap menghiasi rumah Anda.

Itulah beberapa ide kerajinan dari botol kaca yang bisa Anda coba. Setelah berkreasi dengan botol kaca, jangan lupa untuk menyegarkan diri dengan AQUA. Perlu diketahui, tidak semua air itu AQUA. AQUA adalah air minum dengan kandungan mineral alami yang berasal dari 19 pegunungan terpilih dan terlindungi di Indonesia.

Sumber air AQUA diambil dari bagian terdalam pegunungan dan memiliki lapisan pelindung sehingga bebas dari pencemaran. Karena hal inilah, AQUA terasa dingin alami dan segar tanpa perlu didinginkan terlebih dahulu.

Sebagai produk asli Indonesia, AQUA juga aman dikonsumsi karena telah bersertifikat Halal dan memenuhi standar keamanan pangan sesuai persetujuan BPOM dan SNI.

Jadi, tunggu apa lagi? Pilih AQUA DULU untuk kesegaran alami yang 100% Indonesia, 100% Halal, dan 100% Murni.

Baca juga: 8 Kerajinan dari Botol AQUA yang Mudah Dibuat & Bermanfaat

Artikel Terkait

Tidak ada artikel.

Website ini menggunakan cookie untuk memastikan Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari lebih lanjut .