Logo AQUA

Ini 8 Tips Menjaga Kesehatan Kulit Wajah agar Tetap Terawat

Healthy Lifestyle | 29 December 2022

Share this:

Ini 8 Tips Menjaga Kesehatan Kulit Wajah agar Tetap Terawat

Terdapat berbagai tips menjaga kesehatan kulit wajah yang perlu Anda terapkan jika ingin memiliki kulit wajah sehat.

Contohnya yaitu rutin membersihkan muka, menggunakan produk perawatan, hingga istirahat yang cukup.

Selengkapnya tentang cara merawat kesehatan kulit wajah dapat Anda simak melalui ulasan di bawah ini.

Tips Menjaga Kesehatan Kulit Wajah

Sebenarnya, cara merawat kesehatan kulit wajah dapat dilakukan dengan menerapkan pola hidup sehat yang dibarengi dengan penggunaan produk-produk perawatan wajah sesuai jenis kulit.

1. Bersihkan Wajah secara Rutin

Tips menjaga kesehatan kulit wajah paling dasar adalah dengan membersihkan wajah secara rutin dari sisa makeup, kotoran, dan minyak yang menempel.

Dalam hal ini, Anda dapat mencuci muka menggunakan sabun pembersih wajah.

Apabila sebelumnya Anda menggunakan makeup, sebaiknya bersihkan wajah terlebih dahulu menggunakan cairan pembersih, seperti micellar water atau cleansing oil.

Sebab, sisa makeup tidak sepenuhnya bisa diangkat dengan mencuci muka menggunakan sabun pembersih wajah saja.

Jika dirasa sudah bersih, lanjutkan dengan mencuci muka menggunakan sabun pembersih wajah.

Lakukanlah pijatan lembut dengan gerakan melingkar pada area wajah selama proses mencuci muka, sehingga kotoran dan minyak dapat terangkat. Kemudian, bilas area wajah menggunakan air mengalir sampai bersih.

Adapun waktu ideal membersihkan wajah adalah 2 kali sehari, yaitu saat pagi dan malam hari sebelum tidur atau setelah beraktivitas di luar ruangan seharian.

Pastikan untuk menggunakan sabun pembersih yang sesuai jenis kulit dengan kandungan ringan dan lembut bagi wajah.

Sebab, kandungan sabun pembersih yang terlalu keras bisa mengakibatkan hilangnya minyak alami di wajah [1].

Baca juga: 12 Cara Mengatasi Kulit Kering agar Lembab dan Sehat

2. Gunakan Pelembap

Tips menjaga kesehatan kulit wajah yang kedua yaitu menggunakan pelembap wajah usai membersihkan wajah.

Hal ini bertujuan untuk mengembalikan kelembapan alami yang dimiliki oleh kulit wajah Anda. Selain itu, pastikan juga untuk memilih pelembap yang sesuai dengan jenis kulit Anda.

Pelembap wajah yang baik umumnya mengandung bahan-bahan untuk mengembalikan kelembapan alami dan struktur kulit wajah, memelihara keseimbangan pH kulit, serta mengurangi efek radikal bebas.

Adapun beberapa bahan efektif yang dapat melembapkan kulit di antaranya yaitu niacinamide, ceramide, dan gliserol. 

Anda juga dapat menggunakan bahan alami seperti minyak kelapa dan minyak zaitun [2].

3. Gunakan Tabir Surya

Tips menjaga kesehatan kulit wajah melalui produk perawatan juga dapat Anda lakukan dengan menggunakan tabir surya setiap hendak beraktivitas di luar ruangan. 

Tabir surya dapat melindungi kulit wajah dari paparan sinar matahari. Paparan sinar matahari mengandung sinar ultraviolet (UV) yang dapat memicu bintik hitam, penuaan kulit, kerutan, peradangan, bahkan kanker kulit [1].

Oleskanlah tabir surya ke wajah Anda 15-20 menit sebelum keluar rumah. Ulangi pemakaian setiap 2 jam atau lebih, terutama jika Anda berenang atau berkeringat.

4. Konsumsi Makanan Sehat

Tips menjaga kesehatan kulit wajah selanjutnya adalah mengonsumsi makanan sehat seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, ikan yang mengandung lemak sehat, dan makanan berprotein tinggi seperti telur.

Dengan mengonsumsi makanan-makanan sehat tersebut, Anda bisa mendapatkan nutrisi baik yang dibutuhkan oleh kulit wajah.

Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa Anda dapat meningkatkan kesehatan kulit agar terlihat awet muda dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan minyak ikan [1].

Mengonsumsi makanan tinggi antioksidan yang mengandung vitamin C dan vitamin E juga baik untuk kulit karena dapat mencerahkan dan melindungi kulit dari paparan lingkungan [3]. 

5. Penuhi Kebutuhan Cairan Tubuh

Cara menjaga kesehatan kulit wajah secara alami dapat Anda lakukan dengan memenuhi kebutuhan cairan tubuh untuk menjaga kesehatan skin barrier.

Kurangnya asupan cairan dapat menyebabkan tubuh mengalami dehidrasi. Di mana dehidrasi dapat menyebabkan kulit terasa kering, kasar, dan bersisik saat digaruk [3].

Maka dari itu, Anda perlu mengonsumsi air putih dengan cukup sebagai langkah menjaga keseluruhan struktur kulit [4].

Dalam hal ini, Anda dapat menyediakan #AQUADULU untuk membantu memenuhi kebutuhan cairan tubuh selama beraktivitas.

AQUA merupakan air mineral dari pegunungan pilihan yang diproses dengan standar kualitas tinggi sehingga kemurnian air di dalamnya tetap terjaga sampai ke tangan Anda.

AQUA tersedia dalam berbagai kemasan botol, mulai dari 330 ml, 600 ml, hingga 1500 ml yang praktis dibawa menemani rutinitas sehari-hari.

Jadi, Anda bisa minum AQUA di mana saja untuk bantu cukupi kebutuhan cairan tubuh. Yuk bawa selalu AQUA!

Baca juga: 9 Manfaat Minum Air Putih untuk Wajah, Sayang tuk Dilewatkan

6. Olahraga secara Rutin

Olahraga secara rutin merupakan salah satu tips menjaga kesehatan kulit wajah yang sebaiknya tidak Anda lewatkan.

Sebab, aktivitas fisik ini dapat menjaga kesehatan kulit Anda dengan cara meningkatkan pasokan darah yang kaya akan oksigen dan nutrisi ke dalam sel kulit. 

Hasilnya, sel kulit Anda bisa melakukan peremajaan dengan baik.

Menurut sebuah penelitian, tubuh juga dapat melepaskan zat yang disebut IL-15 ketika berolahraga. 

Di mana zat tersebut dapat menghambat kerusakan kulit sampai ke tingkat selnya [5].

Anda tidak harus memilih olahraga yang berat untuk memperoleh manfaat-manfaat di atas. Mulailah dengan melakukan aktivitas fisik ringan seperti jalan cepat, naik turun tangga, ataupun bersepeda.

Lakukan olahraga-olahraga tersebut minimal dua kali seminggu selama 30 menit setiap sesinya secara rutin agar kesehatan kulit selalu terawat [1].

7. Kendalikan Stres

Tips menjaga kesehatan kulit wajah lainnya adalah mengendalikan stres yang Anda rasakan.

Stres yang tidak dikelola dengan baik dapat mengakibatkan kulit wajah Anda lebih sensitif sehingga memicu timbulnya masalah kulit, termasuk juga jerawat [3].

Hal ini terjadi karena hormon kortisol yang dihasilkan oleh tubuh saat stres dapat meningkatkan produksi minyak alami di kulit. 

Akibatnya, minyak yang berlebih lambat laun menutup pori-pori kulit dan membuat bakteri penyebab jerawat terjebak di dalamnya [5].

8. Tidur dengan Cukup

Tips menjaga kesehatan kulit wajah terakhir yang dapat Anda lakukan adalah tidur dengan cukup.

Tidur cukup dapat membantu menghilangkan lingkaran hitam di area mata sekaligus meningkatkan kecerahan warna kulit.

Saat tidur nyenyak, tubuh pun dapat meregenerasi kulit dan memproduksi kolagen baru yang dapat mencegah pengenduran kulit [3].

Oleh sebab itu, Anda disarankan menjaga waktu tidur yang baik yakni selama 7-8 jam setiap harinya.

Itulah sejumlah tips menjaga kesehatan kulit wajah yang perlu Anda ketahui. Pada intinya, menerapkan budaya hidup sehat adalah langkah untuk memelihara kulit wajah Anda.

Jadi, jangan lupa untuk menerapkan tips-tips di atas agar kulit wajah Anda semakin segar dan terawat.

Semoga artikel ini bermanfaat, ya!

Baca juga: Ketahui 5 Manfaat Olahraga untuk Kecantikan Kulit & Wajah

Referensi:

  1. Cara Merawat Wajah yang Benar Tiap Hari (Plus Perawatan Kulit di Salon Kecantikan) - Buka
  2. Cara Merawat Kulit Wajah yang Baik dan Benar - Buka
  3. 12 Cara Menjaga Kesehatan Kulit yang Penting Dilakukan - Buka
  4. Benarkah Air Putih Punya Manfaat Besar untuk Kulit? - Buka
  5. 10 Tips Merawat Kulit dengan Cara Alami hingga Pakai Skincare - Buka

Related Articles

No articles found.

This website uses cookie to make sure you get the best experience. Learn more .