Logo AQUA

Keindahan Sirkuit Mandalika yang Curi Perhatian Dunia

Share this:

Keindahan Sirkuit Mandalika yang Curi Perhatian Dunia

Sirkuit Mandalika atau yang secara resmi bernama Pertamina Mandalika International Circuit merupakan sebuah sirkuit balap yang berlokasi di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat. Sejak diresmikannya Sirkuit Mandalika pada November 2021 oleh Presiden Joko Widodo, sirkuit ini telah ditunjuk sebagai tuan rumah gelaran balap motor dunia MotoGP. Hal inilah yang membuat Sirkuit Mandalika mulai dikenal dunia.

Bukan hanya untuk gelaran event, kini Sirkuit Mandalika juga menjadi destinasi wisata bagi turis lokal maupun internasional. Beberapa destinasi wisata di sekitarnya, seperti Bukit Merese, Pantai Kuta, Pantai Seger, dan lain sebagainya, membuat Sirkuit Mandalika cocok sebagai destinasi liburan keluarga Anda.

Yuk, cari tahu informasi lebih lanjut mengenai keindahan Sirkuit Mandalika yang mendunia dan berbagai fakta menarik di dalamnya melalui ulasan di bawah ini. 

Mengenal Sirkuit Mandalika

Sirkuit Mandalika adalah sirkuit internasional yang dibandung sebagai tempat penyelenggaraan berbagai event, salah satu yang paling populer adalah event MotoGP Mandalika 2022. Lokasi Sirkuit Mandalika tepatnya di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, Desa Kuta, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Sirkuit ini dibangun di atas lahan seluas 133,1 hektare. Sejak awal pembangunan, sirkuit ini telah diproyeksikan sebagai tempat penyelenggaraan event balap internasional yang menawarkan keindahan alam di sekitarnya, yaitu bibir pantai dan tepi laut Kuta Mandalika.

Sirkuit Mandalika tampak megah karena menghadap langsung ke Samudera Hindia. Dengan panorama semacam ini, tentu Anda akan lebih betah menonton kompetisi balap secara langsung di sana.

Baca juga: 11 Ide Liburan Akhir Tahun & Tipsnya agar Lebih Menyenangkan 

Fakta-Fakta Menarik Sirkuit Mandalika

Tidak sekadar arena balap biasa, terdapat beberapa fakta menarik yang perlu Anda ketahui tentang Sirkuit Mandalika. Berikut masing-masing penjelasannya.

1. Memiliki 17 Tikungan dan 40 Garasi

Sebenarnya, sirkuit ini awalnya memiliki 19 tikungan dengan panjang lintasan sekitar 4,8 km. Tetapi, seiring berjalannya waktu, lintasan tersebut diperpendek hingga mempunyai panjang 4,31 km dengan 17 tikungan. Penyesuaian ini dilakukan dengan mempertimbangkan keamanan pada pembalap.

Hal yang lebih menarik lainnya, sirkuit ini memiliki area paddock mencapai 40 garasi. Garasi tersebut dibangun permanen, yang mana di bagian atasnya terdapat ruang pers dan liputan.

2. Bantu Ekonomi Kreatif Mandalika

Sejak digelarnya berbagai kompetisi balap internasional di Sirkuit Mandalika, hal ini juga memberikan efek positif bagi perkembangan ekonomi kreatif di sekitarnya. Sejak adanya event MotoGP pada tahun 2022 silam, sekurangnya ada 7500 lapangan kerja baru.  

3. Aspal dari Inggris

Developer Sirkuit Mandalika secara khusus mendatangkan aspal dari Inggris untuk lapisan teratas trek. Namun, lapisan bagian bawahnya tetap buatan asli Indonesia. Selain itu, developer juga mendatangkan pagar pembatas berisi angin untuk pinggiran sirkuit dari Jerman. Kendati demikian, komponen lain, seperti batu kerikil untuk Gravel sirkuit, tetap mengandalkan produk buatan lokal NTB.

Baca juga: 5 Manfaat Liburan Bersama Teman & Ide Kegiatannya yang Seru 

Destinasi Wisata di Sekitar Sirkuit Mandalika

Tidak hanya terkenal dengan kemegahannya, Sirkuit Mandalika juga menawarkan berbagai kawasan wisata yang indah di sekitarnya sehingga mendapatkan julukan “Bali Baru”. Berikut adalah beberapa destinasi wisata di sekitar Sirkuit Mandalika yang memesona.

1. Bukit Merese

Jika Anda menyukai pemandangan sunset dan sunrise, maka bukit ini menjadi destinasi wisata dekat Sirkuit Mandalika yang wajib Anda kunjungi. Bukit ini berlokasi di Kecamatan Pujut dan dikelilingi dengan pemandangan laut biru yang menyegarkan mata. Tak heran bila Bukit Merese menjadi salah satu tempat favorit turis di Lombok.

2. Desa Wisata Sade dan Ende

Destinasi wisata berikutnya adalah Desa Wisata Sade dan Ende. Kedua desa tersebut terletak di daerah yang berbeda, yang mana Sade berada di daerah Rembitan, sedangkan Ende berlokasi di Desa Sengkol. Kedua desa ini menawarkan pemandangan asri yang kental akan budaya Indonesia, seperti tradisi Suku Sasak dan rumah-rumah tradisional.

3. Pantai Kuta

Pantai Kuta dikelilingi dengan deretan bukit hijau yang bisa menghipnotis mata Anda saat mengunjunginya secara langsung. Pantai ini juga berhadapan langsung dengan Laut Lombok yang mempunyai pasir putih yang lembut serta air berwarna biru kehijauan yang jernih.

4. Pantai Seger

Pantai ini berada di dekat Bukit Seger. Dengan lanskap spektakuler yang ditawarkan, Anda bisa mendapatkan suasana yang asri dan damai saat mengunjunginya. Di sini, Anda dapat menemukan batuan karang unik berbentuk jamur yang disebut dengan Batu Tengkong serta monumen Putri Mandalika yang populer di Lombok.

Itu dia penjelasan mengenai keindahan Sirkuit Mandalika dan fakta-fakta menarik mengenai sirkuit tersebut. Tertarik untuk berlibur ke Sirkuit Mandalika dan berbagai destinasi wisata di sekitarnya? Anda bisa mengikuti program AQUA 100% Murni 100% Petualangan Indonesia. Program ini akan mengajak Anda untuk berlibur keliling Indonesia secara gratis!

Caranya pun cukup mudah, tidak perlu effort yang berlebihan. Anda cukup membeli produk AQUA di toko terdekat atau secara online melalui marketplace. Kemudian, kirimnya struk pembeliannya ke WhatsApp resmi AQUA di 087878700048. Cukup mudah, bukan?

Program ini hanya berlangsung dari tanggal 29 Mei-30 September 2024. Yuk, beli produk AQUA sebanyak-banyaknya dan menangkan kesempatan untuk liburan keliling Indonesia secara gratis. Jangan sampai ketinggalan, ya! 

Baca juga: 7 Rekomendasi Wisata Danau Toba yang Patut Dicoba!

Related Articles

No articles found.

This website uses cookie to make sure you get the best experience. Learn more .