Logo AQUA

10 Manfaat Membersihkan Rumah secara Rutin

Healthy Lifestyle | 26 June 2024

Share this:

10 Manfaat Membersihkan Rumah secara Rutin

Memastikan hunian rapi dan terbebas dari kotoran mungkin cukup melelahkan. Namun, tahukah Anda bahwa terdapat sejumlah manfaat membersihkan rumah untuk kesehatan?

Yup, perilaku hidup bersih seperti ini tentu sangat baik bagi tubuh. Selain membuat Anda aktif bergerak, hunian yang resik dan rapi juga dapat membantu mengurangi stres.

Bukan cuma itu, masih ada sederet manfaat bersih-bersih rumah lainnya bagi kesehatan. Apa sajakah itu? Langsung saja, yuk simak selengkapnya berikut ini!

10 Manfaat Membersihkan Rumah

Manfaat bersih-bersih rumah ternyata bukan hanya berpengaruh pada kerapian hunian, tetapi juga berdampak bagi kesehatan Anda.

Oleh sebab itu, Anda perlu membersihkan rumah setiap hari untuk mencegah timbulnya penyakit. Lantas, apa manfaat rumah yang bersih?

Untuk mengurangi rasa penasaran Anda, berikut ini terdapat beberapa manfaat membersihkan rumah bagi kesehatan.

1. Cegah Pertumbuhan Jamur dan Kuman

Manfaat membersihkan rumah yang pertama adalah mencegah pertumbuhan jamur dan kuman penyebab penyakit.

Sebab, jamur dan kuman umumnya tidak tertarik dengan kondisi rumah yang bersih. 

Sebaliknya, rumah yang kotor akan membantu perkembangbiakan jamur dan kuman penyebab penyakit. 

Oleh sebab itu, Anda perlu lebih rajin dalam membersihkan rumah agar tidak menjadi sarang pertumbuhan kuman dan jamur.

2. Udara Jadi Lebih Segar

Manfaat bersih-bersih rumah selanjutnya adalah membuat ruangan menjadi lebih segar. Sebab, debu dan kotoran akan hilang saat Anda secara rutin membersihkan ruangan.

Hal itu tentu dapat membantu meningkatkan kualitas udara dalam ruangan, sehingga potensi gangguan saluran pernapasan bisa berkurang.

Baca juga: 8 Cara Menjaga Kebersihan Lingkungan, Yuk Terapkan!

3. Cegah Penyakit

Manfaat menjaga kebersihan rumah adalah mencegah berkembang biaknya penyakit. Rumah yang bersih terhindar dari virus dan bakteri.

Untuk membantu membunuh virus dan bakteri, Anda juga bisa menyemprotkan disinfektan atau antiseptik. 

Disinfektan sangat efektif untuk membantu membunuh bakteri serta virus penyebab penyakit. Di sisi lain, antiseptik bisa menghambat pertumbuhan mikroorganisme.

Anda bisa menyiapkan kedua cairan tersebut sendiri untuk membersihkan seluruh ruangan, mulai dari lantai hingga perabotan rumah.

Dengan begitu, rumah Anda akan lebih higienis dan nyaman untuk beraktivitas sehari-hari.

4. Melancarkan Aktivitas

Manfaat membersihkan rumah berikutnya adalah membantu melancarkan aktivitas di dalam ruangan. 

Pasalnya, kondisi rumah yang tertata rapi akan membuat Anda lebih mudah dalam menemukan barang. Dengan begitu, kegiatan Anda akan berlangsung lebih efektif.

Selain itu, manfaat rumah yang bersih juga akan membuat Anda terhindar dari kemungkinan terluka akibat terbentur atau tersayat perabotan. Sebab, Anda telah menata perabotan rumah dengan rapi.

5. Memberikan Kenyamanan Bagi Tamu

Rumah bersih dan nyaman akan memberikan suatu kenyamanan dan membuat sang tamu semakin betah.

Selain itu, tamu juga bisa menilai kepribadian Anda melalui kondisi kebersihan dan kerapian rumah.

Oleh sebab itu, rajin-rajinlah dalam membersihkan dan menjaga kerapian rumah agar tamu nyaman berada di hunian Anda.

6. Memperbaiki Mood

Tujuan dari membersihkan rumah adalah meningkatkan mood dan suasana hati. Rumah yang bersih akan membuat sisi emosional menjadi lebih baik dan menjadi lebih nyaman untuk beraktivitas dan istirahat.

Selain itu, Anda akan lebih nyaman saat beraktivitas maupun beristirahat. Penelitian di Indonesian Journal of Architectur mengungkapkan bahwa rumah bersih akan membantu meningkatkan efek positif bagi penghuninya.

Baca juga: Ini 5 Tips Beres-Beres Rumah dan Manfaatnya bagi Kesehatan!

7. Mengurangi Stres

Manfaat membersihkan rumah berikutnya adalah membantu mengurangi stres, khususnya pada kelompok usia produktif.

Hal itu diungkapkan dalam riset yang dilakukan oleh Ketchum Global Research & Analytics bahwa sebanyak 79% orang dewasa di Amerika Serikat mengalami stres. 

Nah, solusi sederhana yang ditawarkan untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan membersihkan rumah.

Dengan bersih-bersih rumah, Anda akan merasa lebih rileks, sehingga dapat mengurangi stres dan meningkatkan kebahagiaan.

8. Bantu Tidur Lebih Nyenyak

Pada umumnya, kebanyakan orang tidak dapat tidur dengan nyenyak saat kondisi rumah dan kamar berantakan.

Oleh sebab itu, salah satu manfaat bersih-bersih rumah yang bisa Anda rasakan adalah membantu meningkatkan kualitas tidur.

Berdasarkan data penelitian yang dilakukan oleh Christine Lawler dalam The Peacefull Sleeper, otak Anda akan terjaga saat kondisi ruangan berantakan.

Maka dari itu, sebaiknya Anda secara rutin membersihkan kamar sebelum dan setelah tidur agar kondisi kamar tetap rapi.

9. Mendorong Produktivitas

Manfaat membersihkan rumah berikutnya adalah membantu mendorong produktivitas Anda. 

Sebab, kegiatan bersih-bersih rumah akan membuat tubuh Anda bergerak lebih aktif, sehingga berpotensi untuk mengeluarkan keringat dan membakar kalori. 

Kegiatan ini tentu bisa menjadi alternatif olahraga yang bisa Anda lakukan di rumah. Selain membuat rumah lebih bersih, kesehatan dan kebugaran Anda akan tetap terjaga. 

10. Tubuh Lebih Sehat

Manfaat membersihkan rumah yang terakhir adalah membantu menjaga kesehatan tubuh. Kondisi rumah yang bersih tentu akan mengurangi aspek-aspek penyebab penyakit.

Misalnya, ketika Anda rajin membersihkan rumah, tubuh akan bergerak lebih aktif, sehingga membantu menjaga kesehatan jantung.

Selain itu, risiko alergi dan gangguan pernapasan juga akan berkurang saat rumah bersih dari bakteri, jamur, virus, dan debu.

Oleh sebab itu, jika ingin tubuh lebih sehat, Anda perlu menjaga kebersihan rumah setiap hari.

Demikian sederet informasi mengenai manfaat membersihkan rumah bagi kesehatan yang bisa Anda lakukan.

Setelah membersihkan rumah seharian, jangan lupa #AQUADULU untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang. AQUA cocok dijadikan sebagai pilihan air minum setelah beraktivitas karena kesegarannya terasa bahkan tanpa perlu didinginkan terlebih dahulu.

Hal tersebut dikarenakan AQUA berasal dari sumber mata air pegunungan yang terlindungi dan terjaga kemurniannya, yang kemudian dikemas melalui berbagai proses pengujian tanpa campur tangan manusia. Sehingga, kualitasnya pun tidak perlu diragukan lagi.

Sediakan AQUA Galon 19 Liter untuk persediaan air minum berkualitas di rumah Anda. Dengan kemasan galon guna ulang yang tidak nyampah, Anda bisa mendapatkannya di toko terdekat rumah Anda atau via WhatsApp AQUA Home Service.

Yuk, jaga kesehatan Anda dengan minum AQUA setiap hari. Diciptakan oleh alam, 100% MURNI air mineral pegunungan yang dingin alami tanpa tambahan apapun, sebagaimana alam ingin Anda meminumnya.

Baca juga: 8 Cara Menjaga Kebersihan Rumah Agar Lebih Sehat dan Nyaman

Referensi:

  1. 10 Manfaat Membersihkan Rumah Untuk Kesehatan Badan dan Mental - Buka
  2. 7 Manfaat Bersih-bersih Rumah agar Hunian Jadi Nyaman - Buka

Related Articles

No articles found.

This website uses cookie to make sure you get the best experience. Learn more .