Logo AQUA

Ingin Berat Badan Turun? Minum Dua Gelas Air Sebelum Makan

Healthy Lifestyle | 31 January 2019

Share this:

Ingin Berat Badan Turun? Minum Dua Gelas Air Sebelum Makan

Satu lagi manfaat air putih yang tak disangka-sangka! Air putih ternyata dapat melangsingkan tubuh dan dapat membantu menurunkan berat badan.

Kemampuan air putih melangsingkan tubuh ternyata bukanlah mitos belaka. Penelitian yang dilakukan oleh Prof. Brenda Davy di Amerika Serikat menyatakan bahwa minum air putih sebelum makan dapat melangsingkan tubuh dan dapat membantu menurunkan berat badan. Peserta penelitian dibagi menjadi dua, mereka yang minum air putih sebelum makan dan yang tidak minum air putih sebelum makan.

Hasilnya, mereka yang minum dua gelas air putih sebelum makan terlihat mengalami penurunan berat badan lebih banyak (hampir dua kilogram), dibandingkan dengan mereka yang tidak minum air putih sebelum makan.

Para ahli menyarankan untuk minum 30 menit sebelum makan dan 30 menit setelah makan. Hal tersebut dapat membantu lambung bekerja lebih efisien dalam mencerna makanan.

Selain itu, minum air putih sebelum makan dapat membantu tubuh merasa kenyang, sehingga membatasi makan yang berlebihan. Untuk itu Anda sebaiknya minum air putih setiap 2 jam. Jangan menunggu hingga merasa haus.

Baca Juga: 5 Hal Yang Bisa Terjadi Akibat Kurang Minum Air Putih

Tambahkan Buah-buahan

Ingin banyak minum air putih, tetapi tidak suka rasanya? Tambahkan saja buah-buahan segar ke dalam air. Misalnya lemon, ketimun, dan stroberi. Setelah menambahkan buah-buahan tersebut, sebaiknya tunggu hingga beberapa jam sebelum mengonsumsi airnya.

Dengan menambahkan buah, Anda pun akan lebih terpacu untuk minum. Namun, jangan menambahkan gula untuk perasa, karena gula termasuk tinggi kalori dan dapat menaikkan berat badan.

Makanlah ‘Airmu’!

Ternyata, buah-buahan juga mengandung banyak air. Contohnya semangka, jeruk, melon, dan lain-lain.

Dengan mengonsumsi buah-buahan, Anda tidak hanya membantu memenuhi asupan cairan, tetapi juga memperoleh banyak vitamin dan mineral yang baik bagi tubuh. Sehingga membantu menjaga berat badan dan kesehatan.

​Selain buah, makanan berkuah juga dapat menjadi sumber cairan. Misalnya seperti sop dan soto.

Sungguh menakjubkan, ya, manfaat air putih untuk kesehatan? Jadi, cukupilah kebutuhan air putih Anda setiap hari, untuk menjaga kesehatan dan untuk melangsingkan tubuh. Jika kurang suka rasa air yang tawar, ada banyak cara menyiasatinya sehingga Anda tidak kekurangan cairan.

[RS/RH]

Sumber

7 Ways To Lose Weight By Drinking More Water With Your Diet - buka

Related Articles

No articles found.

This website uses cookie to make sure you get the best experience. Learn more .